Artikel
Sosialisasi Digitalisasi Pemerintahan Desa Wilayah Kecamatan Kragan Tahun 2025
Sendang - Digitalisasi pemerintahan desa adalah penggunaan teknologi digital untuk meningkatkan pelayanan publik dan pengelolaan pemerintahan desa.
Digital government terkait kesiapan aparatur pemerintah desa dalam menerapkan e-government desa hingga nasional, serta partisipasi masyarakat dalam memanfaatkan layanan online desa. Transformasi Digital Desa melalui Aplikasi Prodeskel, Epdeskel Siskeudes, Sipades, Simpeldek, SIAK dan SID sebagai web desa.
Digital society terkait kemampuan masyarakat dalam memanfaatkan TIK secara bijak dan produktif, serta terbangunnya revolusi sosial 5.0. Yakni masyarakat digital yang menjadikan hubungan sosial yang baik sebagai pondasi kehidupannya.
Sedangkan digital economy adalah dukungan segenap pelaku ekonomi, baik di tingkat desa, lokasi regional, nasional hingga internasional bagi tumbuhnya ekonomi desa.
- Meningkatkan infrastruktur digital, seperti akses internet dan perangkat teknologi
- Melatih dan mengembangkan SDM
- Mengembangkan literasi digital di masyarakat
- Melindungi data dengan baik